Daftar Isi

Jenis-Jenis Olahan Kopi yang Paling Populer

Diantara berbagai olahan kopi, ada 5 jenis yang terkenal karena komposisinya berbeda. Inilah 5 jenis olahan kopi tersebut.

Espresso
Espresso ditemukan di Italia pada tahun 1884. Espresso merupakan kopi yang dibuat dengan mengekstraksi biji kopi dengan menggunakan uap panas pada tekanan tinggi. Jika dibandingkan dengan cara menyeduh kopi biasa, espresso menghasilkan minuman kopi dengan konsentrasi lebih pekat.

Breve
Caffe Breve merupakan jenis minuman kopi yang berasal dari Amerika Serikat. Caffe Breve terdiri atas Espresso dan susu dengan komposisi 50:50. Dibagian atas ditambahkan pula foam sebagai penikmat.

Cappuccino
Cappuccino merupakan minuman kopi berbahan dasar espresso yang dicampur susu. Plus topping berupa foam. Ciri khas cappuccino adalah foam susu yang lebih banyak daripada minuman kopi lain.

Mocha Latte
Kopi mocha merupakan salah satu minuman kopi yang berbeda dengan minuman kopi lain. Selain terdiri atas kopi espresso dan susu, ada bahan lain yang ditambahkan pada kopi mocha. Bahan itu berupa susu coklat.

Caffe Latte
Latte disajikan secara proporsional sepertiga espresso dan duapertiga susu uap. Dengan demikian, kopi Latte engandung lebih banyak susu daripada cappuccino. Selain itu, Latte lebih lembut dengan susu lebih.
Baca Selengkapnya - Jenis-Jenis Olahan Kopi yang Paling Populer